SELAMAT BERKUNJUNG DI BLOG SAYA

Kamis, 07 Juni 2012

MENYELAMI SAMUDRA CINTA

Seribu tangisan manusia
Menjerit akibat luka hati yang lahir karena duka
Manggaung gendang hati dengan nada kesedihan
Hingga akhirnya cintalah sebagai tertuduhdari semua luka yang tak tertahan

Apakah cinta sekejam dan sesadis itu?
Ataukah dia hanyalah sesuatu yang serupa dengan cinta, tetapi hakikatnya sangat berbeda

Cinta sebuah kata yang sederhana tapi maknanya tersimpan jauh dan utuh di dalam palung hati yang tak bertepi,
Cinta adalah sebuah rasa yang tak berumus yang bisa memberikan jawaban,
Cinta sebuah energi yang bisa merubah apa saja,
Cinta sebuah misteri yang rahasianya tidak bisa dipecahkan dengan mudah, dan
Cinta adalah sebuah sunatullah yang manusia tak mampu menghindrinya

Sungguh cinta tidak akan bisa di kenali oleh manusia yang dangkal ilmunya
Tidak akan bisa dirasakan bagi orang yang lemah imannya
Cinta berjuang pada kebahagiaan yang tidak akan ditemui manusia-manusia yang tidak bersabar
Ketahuilah, di dalam hati ada sesuatu yang serupa dengan cinta
Tapi dampaknya begitu beda lagi berujung sengsara
Dialah nafsu yang menggoda
Senjata bagi syaitan untuk manusia yang lemah imannya

Ketahuilah sang manusia
Cinta tersusun dari ilmu dan iman
Yang kemudian Allah sempurnakan dengan lima perkara
Jujur, setia, pengorbanan, kasih dan sayang
Karena cinta  tidak akan hadir  di hati manusia yang bodoh dan lemah imannya.

IKRAWATI

Tidak ada komentar:

Posting Komentar